TNI  

Pangdivif 2 Kostrad Kunjungi Satgas Yonarmed 1 Kostrad di Provinsi Maluku

banner 468x60

Maluku, ENEWS.CO.ID – Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Syafrial, PSC., M. Tr. (Han)., didampingi oleh Asops Kasdivif 2 Kostrad Kolonel Inf Adi Yoga Susetyo, S.H,.M.A dan Danmenarmed 2/PY/2 Kostrad Kolonel Arm Rizal Analdie, S.H., M.Tr.(Han)., melaksanakan kunjungan kerja (DALWASOPS) Satgas Operasi Satuan Organik Yonarmed 1/Roket/AY/2/2 Kostrad di Provinsi Maluku TA 2022 yang dilaksanakan selama 4 hari. Kamis (01/12/22).

Tujuan Pangdivif 2 Kostrad melaksanakan kunjungan kerja yaitu untuk mengetahui sejauhmana kegiatan-kegiatan bidang operasi yang telah dilakukan oleh Satgas Yonarmed 1/Roket/AY/2/2 Kostrad. Selain itu merupakan wujud kepedulian dan perhatian satuan Divif 2 Kostrad kepada satuan jajarannya yang sedang melaksanakan tugas operasi.

Kunjungan kali ini, kedatangan Mayjen TNI Syafrial beserta rombongan di sambut Langsung oleh Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Letkol Arm Arief Budiman, S.Sos., beserta personel Satgas yang berada di Pos Kotis Ramil Waiheru.

BACA JUGA :  Gus Baha Apresiasi Polri Wujudkan Pemilu Aman dan Damai, Minta Masyarakat Terus Jaga Kerukunan

Dalam kunjungannya, Pangdivif 2 Kostrad juga berkesempatan untuk memberikan arahan dan penekanan serta motivasi kepada para Prajurit Satgas guna mencapai suatu keberhasilan dalam penugasan.

“Saya sudah banyak menerima laporan dari Satgas Yonarmed 1/Roket ini. Dari awal kalian berangkat tugas sampai dengan saat ini Alhamdulillah belum ada satupun kejadian atau permasalahan yang kalian lakukan. Harapan besar bagi saya selaku pimpinan kalian, dari saya mengunjungi saat ini sampai dengan kalian nantinya selesai melaksanakan tugas tidak ada masalah ataupun kendala sekecil apapun yang bisa merugikan diri kalian”, ungkap Pangdiv.

BACA JUGA :  Babinsa Sertu Mulyono Dampingi Penyaluran Bantuan Ternak Kambing

“Bantu, jaga dan lindungi masyarakat atau desa yang sudah menjadi binaan di sekitar pos. Apa bila ada masyarakat yang sedang mempunyai hajat seperti membangun tempat ibadah atau masyarakat yang sedang mengalami kesusahan, jangan segan-segan kalian untuk membantu atau menolong”, sambungnya.

BACA JUGA :  BPBJ Pemkab Bondowoso Gelar Bimtek, Tingkatkan Kapasitas SDM Guna Meminimalisir Tindak Pidana Korupsi

Dalam rangkaian kegiatan kunjungan kerjanya, Mayjen TNI Syafrial beserta rombongan berkesempatan untuk meninjau beberapa Pos Satgas yang lokasinya tidak jauh dari Pos Kotis Ramil Waiheru yang diantaranya Pos Koki I Wakal, Pos Koki II Piru, dan Pos Ramil Morela dan juga menyempatkan untuk bersilaturahmi dengan Forkopimda Kabupaten SBB (Seram Bagian Barat) Sekda Kabupaten SBB, Ketua DPRD SBB, Kapolres SBB, dan Pangdam XVI/Pattimura. ( Dwi )