Saat Gowes, Lansia ini Jatuh dan MD di Jalan Raya Desa Pelem Campurdarat

banner 468x60

Tulungagung,eNews.Co.Id – Warga di Desa Pelem, Kecamatan Campurdarat, Kabupaten Tulungagung dihebohkan adanya kejadian orang meninggal mendadak di pinggir jalan wilayah setempat.

Kapolsek Campurdarat melalui Kasi Humas Polres Tulungagung Iptu Anshori mengatakan, kejadian tersebut dilaporkan ke Polsek Campurdarat pada Minggu, (20/11/2022) pagi.

“Kejadian pagi tadi sekira pukul 06.00 WIB dan telah dilaporkan ke Polsek Campurdarat,” terang Anshori.

BACA JUGA :  Sambut Hari Bhayangkara ke 77, Polres Tulungagung Gelar Lomba Hadrah dan Adzan

Dijelaskannya, awalnya dua orang perempuan warga sekitar saat melewati jalan raya wilayah Desa Pelem melihat seorang pria lansia mengendarai sepeda ontel dari arah Tulungagung menuju kearah Campurdarat. Dan kemudian melihat korban sempoyongan lalu terjatuh dari sepedanya, selanjutnya kedua saksi itu meminta bantuan warga sekitar untuk memberikan pertolongan kepada korban.

BACA JUGA :  SMSI Bondowoso Dukung Diskominfo Kerjasama Media Gunakan e-Katalog

“Saat korban yang tak sadarkan diri dipinggirkan ke tepi jalan, korban diketahui sudah meninggal dunia,” jelasnya.

Atas kejadian tersebut, warga kemudian melaporkan kejadian ke perangkat desa setempat yang kemudian diteruskan ke Polsek Campurdarat.

“Petugas dari kepolisian, Inafis dan petugas RSUD dr Iskak mendatangi lokasi kejadian guna melakukan pemeriksaan lebih lanjut,” tambahnya.
Petugas yang tidak mendapatkan identitas pada korban, selanjutnya membawa jenasah korban ke RSUD dr Iskak.

BACA JUGA :  Karhutla Dikawasan Hutan Lahan Petak 106 RPH Pakisan Dipadamkan Petugas Perhutani dan Forkopimcam Tlogosari

“Dari hasil pemeriksaan petugas, korban meninggal diduga karena serangan jantung dan setelah di lakukan identifikasi, korban diketahui bernama Priyadi umur 67 tahun, alamat jalan kapten Kasihin IV RT 04 RW 03 Kecamatan Kedungwaru,” pungkasnya.(prn)