Buka Musrenbang RKPD Tulungagung Tahun 2024, Bupati : Orientasi Pada Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat

banner 468x60

Di akhir sambutannya, atas nama Pemerintah Kabupaten Tulungagung, Bupati juga menyampaikan terima kasih atas kerja keras baik legislatif, eksekutif dan dukungan seluruh elemen masyarakat Tulungagung.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak baik itu pemerintah, masyarakat dan stakeholder terkait yang telah berpartisipasi secara aktif dalam rangkaian kegiatan Musrenbang RKPD Tulungagung Tahun 2024. Semoga kegiatan ini benar-benar akan menghasilkan program yang berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat dan mewujudkan masyarakat Tulungagung yang lebih sejahtera,” pungkasnya. 

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Bakorwil I Madiun Heru Wahono, Forkopimda Tulungagung, dan Sekdakab Tulungagung, diikuti 250 orang tamu undangan terdiri dari unsur pimpinan daerah, perwakilan dari Pemprov Jatim, DPRD Tulungagung, asisten sekda dan staf ahli Bupati, para kepala dinas, badan, bagian, instansi, dan camat se- Tulungagung, serta perwakilan tokoh agama, tokoh masyarakat, akademisi, LSM, dan tamu undangan lainnya.(Parno)